Logo Kampung Tercinta

Sabtu, 25 Juni 2011

Menulis Menembus Batas

Diposting oleh Dhanistyo di 07.18
Oleh Ayna Wardhani

Batas apa yang harus ditembus untuk menghasilkan tulisan yang menarik? Jika Anda hobi menulis fiksi, salah satu tips penulisan ini mungkin bisa membantu Anda dalam menulis karya. Menulis fiksi memang berbeda dengan menulis tulisan ilmiah atau artikel. Unsur imajinasi adalah kekuatan dari tulisan-tulisan fiksi. Memang ada tulisan fiksi yang ditulis berdasarkan kisah nyata. Tetapi tanpa tambahan imajinasi, tulisan akan terasa hambar.

Imajinasi bisa berkembang sesuai dengan tema yang kita inginkan. Tema sendiri, bisa kita temukan dimana-mana dan kapan saja. Tetapi untuk menjadikan tema tersebut unik dan bisa diolah menjadi karya yang berbeda dengan tulisan lain yang pernah ada, kita harus berani menembus batas. Dalam pepatah lama dikatakan ‘to be creative, we must think out of the box’. Keluarkanlah pikiran dan imajinasi kita dari dalam kotak. Kita tembus batas-batas yang ada di ‘pikiran kebanyakan orang’ sehingga apa yang kita hasilkan menjadi unik.

Tidak sulit untuk melakukannya. Anda hanya harus memelintir tema-tema umum menjadi sedikit ‘nyeleneh’. Misalnya sebuah perlombaan meminta Anda menulis sebuah cerita tentang hujan. Anda boleh inventaris apa-apa yang bisa Anda tulis, misalnya hujan hingga menyebabkan banjir, hujan yang syahdu dan melukiskan kesedihan, hujan yang tak kunjung datang, dan seterusnya. Apakah menurut Anda itu tema yang unik? Sudah banyak orang yang menuliskan kisah dengan tema-tema demikian.

Sekarang lompatlah dari pagar pikiran Anda dan temukan sesuatu yang berbeda. Mengapa Anda tidak sedikit ‘nyeleneh’ dengan menceritakan tema hujan batu? Atau hujan uang? Atau hujan darah kalau Anda ingin menulis genre horor? Atau tiba-tiba hujan tidak turun dari langit tetapi sebaliknya air di bumi mengucur bagai hujan ke langit? Memang kedengaran aneh, tetapi akan jadi menarik bila cerita ini kita garap dengan apik.

Hanya saja, ada satu hal lagi yang harus Anda ingat. Semakin aneh tema yang Anda angkat, tidak berarti semakin bagus kualitas tulisan Anda. Tema yang aneh/unik tidak berkorelasi setara dengan kualitas tulisan Anda. Tetap saja cara penyajian Anda menjadi penting untuk membuat tulisan Anda bagus atau tidak. Tema yang aneh, tema yang unik, tema yang menembus batas, hanya membantu Anda untuk membuat tulisan lebih menarik. Nilai lebih berikutnya, kembali pada racikan bumbu yang Anda berikan. Selamat mencoba.

Sumber: http://id.shvoong.com/writing-and-speaking/2169316-menulis-menembus-batas/#ixzz1QIV9FgsL

0 komentar:

Posting Komentar

 

WR3VO Magazine Copyright © 2010 Designed by Ipietoon Blogger Template Sponsored by Emocutez